Seni BudayaTabanan

Bule Amerika “Megambel” di Desa Angsri

    TABANAN, Kilasbali.com – Pemadangan berbeda terjadi di Wantilan Desa Tegeh Angseri, Kecamatan Baturiti, Tabanan. Dua kelompok seniman asal Bali dan Amerika Serikat berkolaborasi unjuk kebolehan dalam sebuah pementasan seni budaya.

    Ide pementasan ini digagas ketua DPRD Bali, I Nyoman Adi Wiryatama dengan tujuan mempertahankan adat istiadat  budaya Bali sekaligus pertukaran seni budaya antar dua Negara.

    Pementasan yang digelar Minggu (23/6/2019) malam tersebut, disaksikan ratusan warga yang begitu antusias menyaksikan aksi kelompok seniman Gamelan Tunas Sekara dari Danver,  Colorado, USA. Seniman dibawah pimpinan Mike Fits tersebut tanpil memakau pengunjung yang hadir.

    Meski merupakan warga berkebangsaan asing, namun kepiawaian para seniman bule ini tidak bisa dipandang sebelah mata.

    Baca Juga:  Sanjaya Sebut Jatah Ketua DPRD Tabanan Kewenangan DPP

    Berkat pelatih seniman asal Bali,  I Made Lestimawan yang selama ini tinggal puluhan tahun di USA, para seniman asing ini cukup piawai memainkan seperangkat gambelan dipadu dengan gaya yang serasi.

    Ada sejumlah tarian yang dibawakan para penari diantaranya Tari Laku, Tari kereasi baru Catur Guru garapan I Made Lesmana. Tari Bungan Sandat dan pementasan Tabuh Ulun Danu,  garapan Bupati Tabanan, Ni Putu Eka Wiryastuti.

    Suguhan pementasan seni budaya ini semakin semarak dengan penampilan Sanggar Bumi Sari Nadi, Tegeh Angsri, Tabanan dibawah pimpinan Nyoman Adi Wiryatama dengan instruktur Kanik (Wayan Aditya Prastya).

    Baca Juga:  Diprediksi Meningkat Kunjungan Wisatawan ke Tanah Lot Selama Bulan Ramadan

    Disela-sela acara, pemrakarsa pentas Nyoman Adi Wiryatama menyatakan rasa sukurnya karena acara berlangsung dengan sukses dan berharap ajang kesenian serupa terus dipentaskan di tengah masyarakat guna mempertahankan seni budaya Bali yang sudah dikenal hingga mendunia.

    “Ide ini adalah bagian upaya mempertahankan seni budaya Bali agar  terus berkembang dan diharapkan semakin memperkenalkan budaya Bali hingga  di mata dunia,” ujarnya.

    Katua DPRD Bali ini juga menekankan  agar tradisi berkesenian ditengah masyarakat terus dikembangkan sebab salah satu kenapa bali terkenal di mata dunia karena seni dan budayanya. (kb)

    Back to top button

    Berita ini dilindungi