Badung

Di Pantai Kuta Ada Santa Klaus Razia Perut Lapar

    MANGUPURA, Kilasbali.com – Ada pemandangan unik di Pantai Kuta pada hari Kamis (24/12/2020) sore. Masyarakat yang kebetulan lewat mendapatkan makanan gratis yang dibagikan oleh Santa Klaus dan LPM Kelurahan Legian pada razia perut lapar dalam rangka menyambut Hari Natal.

    Menurut Ketua LPM Legian I Wayan Puspa Negara, di tengah situasi pandemi ini, banyak masyarakat yang perlu mendapat sentuhan terutama makanan.

    Baca Juga:  Funwalk with GenRe, Edukasi Kesehatan Remaja di Bumi Serembotan Klungkung

    “Razia perut lapar LPM Legian ini berjalan secara stabil, periodik, dan berkelanjutan, setiap hari. Dan hari ini kita disupport oleh donatur dari Australia, Amerika Serikat, dan warga Legian sendiri,” ucap mantan Anggota DPRD Badung ini.

    Kegiatan kali ini dikemas secara unik karena dalam masa pandemi masyarakat perlu mendapatkan hiburan.

    “Dengan sentuhan Santa Klaus kebetulan menyambut hari Natal, kita berharap ada sentuhan damai, sentuhan kebahagian, dan sentuhan kesejahteraan buat mereka. Karena nuansa Natal adalah nuansa yang universal sehingga kita tampilkan Santa Klaus untuk memberikan nuansa bahwa kita merayakan Natal dan Tahun Baru yang sudah dekat ini,” tambahnya.

    Baca Juga:  Baliho Giri Prasta Bali 1 Muncul di Kediri, Begini Kata Ketua PAC PDIP Setempat

    Dalam waktu singkat, sekitar 500 paket nasi bungkus ini habis dibagikan kepada masyarakat yang membutuhkan.(sgt/kb)

    Back to top button

    Berita ini dilindungi