News UpdateTabanan

Tes Urine, Polisi Temukan Satu Orang Sopir Positif

    TABANAN, Kilasbali.com – Untuk keselamatan serta keamanan para penumpang mudik lebaran, dan mencegah terjadinya peredaran gelap narkoba, Satresnarkoba Polres Tabanan melaksanakan tes urine terhadap 27 orang pengemudi bus, truk dan travel yang melintas di jalur Denpasar – Gilimanuk.

    Tes urine itu berlangsung di depan Pos Pelayanan terpadu Ops Ketupat Agung 2022 Selabih, Kecamatan Selemadeg Barat, Tabanan, Kamis (28/4/2022).

    Baca Juga:  PDIP Tabanan Sepakat Usulkan Koster-Ace atau Koster-Giri

    Seizin Kapolres Tabanan AKBP Ranefli Dian Candra, Kasat Resnarkoba Polres Tabanan, AKP I Gede Sudiarna Putra mengatakan, kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian Polres Tabanan untuk menjaga keselamatan para penumpang saat melakukan mudik lebaran Idul Fitri 1443 H.

    “Selain itu kegiatan ini juga bertujuan untuk mencegah terjadinya peredaran gelap narkoba dan sudah menjadi komitmen pemerintah untuk menyatakan perang terhadap Peredaran Gelap Narkoba,” ungkapnya.

    Baca Juga:  Aspirasi Petani Milenial Dukung Made Urip Maju Tabanan I

    Dari hasil pengecekan terhadap 27 sopir, 26 orang hasilnya negatif dan 1 orang positif berdasarkan tes urine. “Yang dinyatakan positif dengan inisial YYPP asal Kediri, Jawa Timur ini kemudian kami lakukan pendalaman lebih lanjut di Polres Tabanan,” tegas Kasat Res Narkoba Polres Tabanan.

    Pengecekan tes urin tersebut berlangsung dari pukul 11.00 WITA sampai dengan pukul 13.00 WITA. Kegiatan, didukung oleh Sidokes, Sat Lantas, Sat Samapta Polres Tabanan dan Dishub, serta bekerjasama dengan Yayasan Yasefa Denpasar. (m/kb)

    Back to top button

    Berita ini dilindungi