News UpdateTabanan

Tabanan ‘Pecah Telur’

Tiga Ekor Sapi Terpapar PMK Dipotong Bersyarat

    TABANAN, Kilasbali.com – Sempat menyandang bebas Penyakit Mulut dan Kuku (PMK), akhirnya di Kabupaten Tabanan ‘pecah telur’. Tiga ekor sapi ditemukan positif terpapar Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) di Banjar Demung, Desa/Kecamatan Kediri. Tiga sapi itu kemudian dilakukan pemotongan bersyarat/stamping out (SO) pada Senin malam.

    Kepala Dinas Pertanian Tabanan I Made Subagia membenarkan jika tiga ternak sapi tersebut positif terpapar PMK.

    Baca Juga:  Polisi Ungkap Motif Penganiayaan Berujung Maut di Desa Nyambu

    “Iya benar tiga ternak di Demung positif PMK, berdasarkan hasil uji Lab Veteriner Denpasar, hasilnya sudah keluar Senin,” jelasnya Selasa (26/7).

    Ketiga ternak sapi ini, dikatakan Subagia sudah langsung ditangani dengan pemotongan bersyarat/stamping out (SO) pada Senin malam.

    Peternak yang memiliki sapi akan mendapat santunan Rp 10 juta per ekor dari Kementrian Pertanian.

    Baca Juga:  Komisi IV DPRD Tabanan Minta Pemerintah Serius Tangani Sekolah Rusak

    Dengan adanya kasus ini, Subagia meminta kepada peternak untuk kembali siaga melakukan kebersihan kandang serta meningkatkan bio security di masing-masing kandang.

    “Sosialiasi penanganan PMK sudah kita lakukan sampai ke desa-desa,” tandasnya. (m/kb)

    Back to top button

    Berita ini dilindungi