CeremonialTabanan

Temui Bupati, Kapolres Tabanan ‘Mesadu’

    TABANAN, Kilasbali.com – Temui Bupati Tabanan, I Komang Gede Sanjaya, Kapolres Tabanan AKBP Leo Dedy Defretes menyampaikan rencana program ‘mesadu’ ke desa-desa. Hal itu terungkap saat Kapolres Tabanan bersilaturahmi ke Bupati Sanjaya, Jumat (31/3).

    Program ‘mesadu’, kata Kapolres, merupakan penerimaan pengaduan dari masyarakat secara langsung. “Hal ini hendaknya kami bisa turut dengan program Bapak Bupati ‘Bunga Desa’ Bupati ngantor di Desa,” katanya.

    Baca Juga:  Polisi Ungkap Motif Penganiayaan Berujung Maut di Desa Nyambu

    “Kami laksanakan ini terutama untuk mendapatkan informasi secara langsung dari masyarakat. Hal ini hendaknya bisa dikolaborasikan dengan Bunga Desa, terutama hal hal yang berkaitan dengan kamtibmas,” ungkapnya.

    Kapolres menyampaikan, kegiatan silaturahmi dan mohon doa ini agar pelaksanaan tugas-tugas kedepannya dalam harkamtibmas di kabupaten Tabanan dapat berjalan dengan lancar. Pada kesempatan tersebut Kapolres Tabanan juga mengungkapkan terimakasih, yang telah diterima dengan penuh kekeluargaan.

    Baca Juga:  Inflasi Tabanan Naik Jadi 3,78 Persen, Bupati Sanjaya Instruksikan Operasi Pasar Reguler

    Sementara itu, Bupati Sanjaya menyambut baik program ‘mesadu’ tersebut. “Apa yang menjadi gagasan dari Kapolres Tabanan, untuk perbaikan dan kemajuan Kabupaten Tabanan tentu kami dukung,” ujarnya.

    “Kami dari Pemkab Tabanan juga telah melaksanakan beberapa program seperti Bunga Desa, Program Semara Ratih Hal ini adalah untuk kepentingan masyarakat. Ayo kita berkolaborasi bersinergi membangun Tabanan,” ajak Sanjaya. Acara silaturahmi diakhiri dengan penyerahan cinderamata oleh Bupati Tabanan kepada Kapolres Tabanan. (m/kb)

     

    Back to top button

    Berita ini dilindungi