Sanur Bali Bakal Dipadati Turis

DENPASAR, Kilasbali.com – Kawasan wisata dunia, yakni Sanur, Bali bakal dipadati turis pada bulan November 2023 ini.
Pasalnya, kawasan wisata Sanur yang terkenal dengan bentangan pasir putih dan panorama matahari terbit itu, bakal dihelat International Medical Conference (IMC) 2023.

Event internasional direncanakan berlangsung pada tanggal 10-13 November 2023, Sanur Convention Centre.
Gabungan Industri Pariwisata Indonesia (GIPI) Bali, Ida Bagus Agung Partha Adnyana yang juga Dewan Pengarah IMC 2023 mengungkapkan hal itu.
Dia mengatakan, IMC bakal diikuti 50 negara dengan jumlah peserta sebanyak 3.000 partisipan.
Partisipan diprediksi bakal membawa serta keluarganya masing – masing. “Di Sanur terdapat 7.000 kamar hotel. Bisa jadi akan penuh saat itu,” katanya.
Pihaknya mengaku bersyukur atas event yang digelar bulan November adalah low sessioan. “Kami harap ke depan semakin banyak event pada low session,” harapnya. (jus/kb)