BadungPariwisataSosial

KemBali Becik Bersih-bersih di Pantai Seseh Badung

BADUNG, Kilasbali.com – KemBali Becik bersama Trash Hero menggelar aksi sosial bertajuk KemBali Becik’s Sustainable Sunset dengan mengajak wisatawan berpartisipasi dalam gerakan bersih-bersih di Pantai Seseh Badung, Jumat (23/6/2023).

Tim Kampanye KemBali Becik, Saraswati Ratnanggana mengatakan, urgensi aksi ini karena ingin membangun kembali pariwisata Bali yang berkelanjutan dan lebih ramah lingkungan.

“Apalagi kita lihat di berita-berita ada banyak turis yang tidak berperilaku bertanggungjawab. Jadi sebenarnya kita ingin membangun kesadaran bersama bahwa liburan harus lebih bertanggungjawab dengan cara menghargai alam dan lingkungan kita,” jelas Tim Kampanye KemBali Becik, Saraswati Ratnanggana.

Baca Juga:  Hari Kontrasepsi Sedunia, BKKBN di Bali Beri Layanan KB Gratis

Sementara itu, relawan Trash Hero, Brigitta menuturkan, aksi ini berhasil mengumpulkan 84 kg sampai recycle dan non recycle. “Kami kemudian pisahkan supaya yang recycle bisa dipakai, diolah kembali melalui kerja sama dengan ecoBali,” katanya.

Ia menjelaskan, Pantai Seseh termasuk pantai yang tidak terlalu kotor, karena belum banyak dikunjungi wisatawan. “Pantai Munggu bahkan sedikit lebih parah dari ini, banyak styrofoam yang kami temui dan bahaya juga untuk kehidupan hewan di laut,” ungkapnya.

Salah satu peserta gerakan bersih-bersih pantai, Cok Agung sepakat, menjaga kebersihan lingkungan menjadi tanggungjawab semua orang. Untuk itu, ia ikut ambil bagian dalam gerakan bersih-bersih pantai yang diinisiasi KemBali Becik dan Trash Hero ini.

Baca Juga:  Pura Beji Pejaten Kebakaran, Kerugian Ditaksir Rp 350 Juta

“Ikut kegiatan ini karena merasa ada kepedulian dari dalam diri terkait dengan kebersihan lingkungan, kalau bukan kita siapa lagi,” jelasnya. Selain bisa ikut berperan menjaga lingkungan, ia sendiri mengaku dengan aktif mengikuti kampanye KemBali Becik dapat menjalin hubungan dengan sesama peduli isu lingkungan.

Selain gerakan bersih-bersih pantai, kegiatan juga diisi dengan yoga senja bersama Chandra Yoga, penampilan musik oleh Made Mawut, dan ditutup dengan kegiatan barbeque oleh Warung Pantai Seseh. Kegiatan ini diikuti oleh wisatawan lokal dan asing yang sama-sama berkomitmen untuk menjaga lingkungan. (rl/kb)

Berita Terkait

Back to top button