PolitikTabanan

Ambil Formulir Bakal Calon Wakil Bupati Tabanan, “Raja Manggis” Bukan Sekadar Meramaikan

    TABANAN, Kilasbali.com – Peminat menjadi calon bupati maupun wakil bupati dalam Pilkada Serentak tahun 2020 khususnya di Tabanan semakin ramai saja yang mendaftar melalui Partai Golkar.

    Seperti halnya hari ini, pengusaha ekspor manggis (Raja Manggis) Jro PutuTesan yang juga merupakan kader dari partai berlambang pohon beringin ini mengambil formulir bakal calon wakil bupati ke secretariat DPD II Golkar Tabanan, Senin (27/1/2020).

    Baca Juga:  Pemkab Tabanan Gandeng Bulog, Siapkan 32 Ton untuk Operasi Pasar

    Ditemani sang istri, pria inipun mengungkapkan keinginan maju menjadi calon wakil bupati karena ingin aktif dalam berdemokrasi.

    Dikatakannya, sebagai orang berprofesi sebagai pengusaha, jelas dirinya memiliki kalkulasi dalam menyukseskan Pilkada ini, dan bukan sekedar ikut meramaikan semata.

    “Jadi yang pertama jelas adalah kewajiban konstitusi kita. Apalagi seorang pengusaha itu diwajibkan untuk membangun daerahnya,” katanya.

    Baca Juga:  Golkar-Gerindra di Tabanan Kebagian Jatah Wakil Ketua DPRD

    Sesuai dengan basic saya pertanian, dan Tabanan sebagai lumbung pangan Bali tentu menjadi kewajiban saya untuk membangun Tabanan,” imbuhnya.

    Menurutnya, dirinya sebenarnya sudah berjuang untuk kesejahteraan masyarakat, kendatipun tidak duduk di eksekutif.

    Seperti salah satunya memasarkan produk petani agar harga lebih bagus, sehingga kesejahteraan petani menjadi meningkat.

    Namun jika diberikan ruang yang lebih luas seperti duduk di birokrasi, kata dia, tentunya bisa berjuang lebih maksimal baik itu mengapresiasi maupun mengakomodir para petani.

    “Saya sebagai pendatang baru dalam Pilkada ini, saya mohon dukungan dan doa restu kepada seluruh pihak,” pungkasnya. (KB)

    Back to top button

    Berita ini dilindungi