DenpasarPendidikanSosial

Astra Denpasar Berbagi Kasih, Bantu PAUD Permata Hati Rumput Sintetis dan Wahana Permainan

    DENPASAR, Kilasbali.com – PAUD Bali Permata Hati Denpasar yang saat ini memiliki 50 murid terdiri dari 16 anak (TK B), 13 Anak (TK A), 5 Anak Play Group dan 16 Anak Berkebutuhan Khusus (ABK) mendapatkan bantuan dari Asuransi Astra Denpasar. Bantuan yang diberikan ke PAUD ini berupa rumput sintetis dan wahana permainan.

    Branch Head Asuransi Astra Denpasar, Hilmi Farizan Hakim mengatakan, bantuan ini bagian dari program #Pijarilmu yang merupakan kampanye sosial peduli pendidikan yang diadakan Asuransi Astra menyambut HUT Ke-63.

    Baca Juga:  Sekda Bali Tekankan Satpol Pendekatan Humanis dalam Menegakkan Peraturan

    “PAUD Bali Permata Hati dipilih sebagai penerima bantuan lantaran sekolah yang berlokasi tepatnya Jalan Tunjung Sari Ni 71 Padang Sambian, Denpasar ini merupakan PAUD Inklusi,” ujarnya, Kamis (12/9/2019).

    Pihaknya berharap dengan adanya bantuan ini, PAUD Bali Permata Hati mampu merekrut lebih banyak anak didik dan melangsungkan kegiatan belajar mengajar dengan lebih nyaman.

    Sementara itu, I Gusti Agung Ayu Dwi Istaningrum Mpsi Psikolog, putri dari I Gusti Ngurah Putra, owner yayasan Bali Permata Hati menjelaskan, PAUD Inklusi terbuka untuk anak usia dini siapa saja, baik dengan kondisi tumbuh kembang normal maupun anak berkebutuhan khusus.

    Baca Juga:  Pemkab Tabanan Gandeng Bulog, Siapkan 32 Ton untuk Operasi Pasar

    PAUD Bali Permata Hati berdiri sejak tahun 2008 .Awalnya hanya mendidik anak –anak normal, kemudian pada tahun 2010 dijadikan PAUD Inklusi dengan kompisisi 40 persen anak berkebutuhan khusus dan 60 persen anak normal.

    “Saat ini PAUD Bali Permata Hati memiliki 23 pengajar dengan total 3 kelas untuk anak normal (PG, TK A TK B) serta 3 kelas anak berkubutuhan khsusus (Primary, Tutoring 1 Tutoring 2) termasuk Deker dan Terapi,” ujarnya.

    Baca Juga:  Lewat Kolaborasi Lokal dan Internasional Perdana, Syrco BASÈ Gelar 'Collection I'

    Pihaknya mengaku bersyukur dengan bantuan yang diberikan pada PAUD Bali Permata Hati.

    “Bantuan ini sangat berarti demi kelancaran proses mengajar,” kata Gung Dwi sapaan akrab wanita lulusan sekolah Psikologi Jakarta ini.

    Selain revitalisasi sarana dan prasarana, pada kesempatan itu Asuransi Astra Denpasar juga menggelar syukuran HUT ke- 63 bersama anak-anak PAUD Bali Permata Hati.

    Untuk memeriahkan acara anak-anak juga diberi kesempatan untuk mempertontonkan bakat dan keahlian mereka seperti tarian, nyanyi, mewarnai serta aneka permainan hiburan lain. (jus/kb)

    Back to top button

    Berita ini dilindungi