DenpasarHiburanPariwisata

Beri Ruang Bagi UMKM, Denfest 2020 Hadirkan Ngewarung

    DENPASAR, Kilasbali.com – Denpasar  Festival 2020 dimeriahkan oleh berbagai kegiatan kreatif. Seperti kegiatan bertajuk “Ngewarung” yang merupakan kolaborasi Pemerintah Kota Denpasar dengan Indonesian Food & Beverage Executive Assosiation (IFBEC) yang dilaksanakan di Dharma Negara Alaya, Jumat (20/11/2020).

    Selain sebagai bentuk inovasi, kegiatan ini juga sebagai ruang khusus untuk membangkitkan UMKM. Hal tersebut diungkapkan oleh Kadis Pariwisata Kota Denpasar  M.A. Dezire Mulyani dampingi Kabid Pengembangan Sumber Daya Pariwisata dan  Ekonomi Kreatif I Wayan Hendaryana.

    Baca Juga:  Pemkab Tabanan Gandeng Bulog, Siapkan 32 Ton untuk Operasi Pasar

    Kepala Dinas Pariwisata Kota Denpasar M.A. Dezire Mulyani mengatakan memajukan UMKM di Kota Denpasar bisa dilakukan dengan beragam kegiatan kreatif.

    “Kami mengadakan lomba ngewarung ini, untuk mendorong masyarakat berkreasi  di masa pendemi, dan  pendaftaran dilakukan secara online.  Saya berharap dengan adanya lomba ini kita adakan berkelanjutan tidak hanya di Denfest 2020, namun juga seterusnya,” ungkapnya.

    Baca Juga:  'Suparman Reborn 3' dan 'Layangan Terbang'

    Ketua Panitia Ketut Ketut Darmayasa mengatakan lomba ini diikuti oleh berbagai peserta yang datang dari berbagai wilayah, dan diseleksi 20 besar untuk dipilih 3 juara dan 2 kategori the best.

    “Harapan saya semoga kegiatan ini berkelanjutan dan diberikan pelatihan singkat mengenai bagaimana menjadi wirausaha melalui strategi marketing  untuk memajukan UKM di Kota Denpasar,” tambahnya.

    Salah seorang pemenang Ngewarung Ida Bagus Tris Jayanta, mengaku sangat senang dapat terlibat dalam acara ini, dan sangat termotivasi untuk terus berinovasi kedepannya.(sgt/kb)

    Back to top button

    Berita ini dilindungi