CeremonialTabanan

Bupati Eka ingatkan Masyarakat Soka Jaga Kesehatan

    TABANAN, Kilasbali.com– Bupati Tabanan Ni Putu Eka Wiryastuti hadiri serangkaian Upacara/Karya Dewa Yadnya Ngenteg Linggih, Ngusaba Desa lan Ngusaba Nini Pura Puseh lan Pura Desa Soka, Banjar Soka Kelod, Antap, DP. Soka, Selemadeg Barat, Senin, (2/7/2018) kemarin.

    Dalam lawatanya tersebut, Orang nomer satu di Tabanan mengingatkan pada masyarakat Soka untuk menjaga kesehatan dengan baik. Karena Karya sudah pasti memakan waktu dan tenaga. Dirinya tidak mau masyarakatnya sampai sakit sehabis rampungnya Karya. “Titiang sampun mangihin, nyinggakin dan tiang pasti tetep nyarengin karya niki. Tetep jaga kesehatan. Atur waktu dan manajemen dengan baik. Jangan sampai sakit atau bisa habis karya harus bahagia.Tanamkanlah pikiran positif maka positif yang akan datang, mudah-mudahan sehat sareng sami”, Tegas Bupati Eka

    Baca Juga:  Muncul Pasangan Urip-Purnawan, Begini Tanggapan Sanjaya

    Pada kesempatan tersebut Bupati yang akrab disapa Eka ini didampingi oleh I Made Urip selaku anggota DPR RI, Ketua DPRD Tabanan I Ketut Suryadi. Nampak juga Sekkab Tabanan I Nyoman Wirna Ariwangsa beserta Ny. Wirna Ariwangsa selaku tokoh masyarakat Soka dan Undangan terkait yang hadir.

    Bupati Eka juga sangat mengapresiasi persatuan warga Soka. Dirinya berharap kedepan, tetap menjaga persatuan tersebut. Karena dengan bersatu, apapun bisa diwujudkan. “Semangatnya luar biasa, gotong-royongnya juga luar biasa. Ini menandakan masyarakat Soka sangat bersatu. Jangan pernah mengeluh tentang pembangunan, mari jalan pelan-pelan dan pasti akan sampai tujuan. Dumogi DP. Soka ngamolihang sinar suci, manah ning lan sami rahayu”, Ucap Eka.

    Baca Juga:  Gerombong Pembuat Genteng di Tabanan Kebakaran Saat Ditinggal Mandi

    Digelarnya Karya yang puncaknya pada tanggal 7 Juli mendatang ini sehubungan dengan telah rampungnya pembangunan Pelinggih dan Panyengker di Pura setempat. Menghabiskan dana sebesar Rp. 700 juta untuk upakaranya saja, jelas Ketua panitia I Made Wiryadana.

    Dana berasal dari berbagai sumber, melalui penggalian dana, sumbangan Pemkab, dan iuran warga pengamong Pura, masing-masing sebesar Rp. 1,2 juta dari 174 Kepala Keluarga, jelas pihaknya.

    Pada kesempatan tersebut, Bupati Eka juga melakukan persembahyangan bersama serta nunas ajengan (Makan bersama) wujud cihna bhakti kehadapan Ida Sang Hyang Widhi Wasa dan Masyarakat. Juga tidak lupa menghaturkan Punia yang diterima Ketua Panitia Karya. (*KB).

    Back to top button

    Berita ini dilindungi