DenpasarNews Update

Cok Ace Terima Hibah Medis Untuk Penanganan Covid-19 dari Pemerintah Australia

    DENPASAR, Kilasbali.com – Wakil Gubernur Bali Tjokorda Oka Artha Ardhana Sukawati (Cok Ace) menerima hibah medis untuk penanganan Covid-19 dari Pemerintah Australia, bantuan tersebut diserahkan langsung oleh Konsul Jendral Australia di Bali Anthea Griffin bertempat di Gudang Cargo, Bandara Ngurah Rai pada Rabu (18/8/2021).

    Dalam kesempatan itu, Konsul Australia Anthea Griffin mengatakan bahwa bantuan tersebut merupakan bantuan kemanusiaan untuk meringankan beban Pemerintah Provinsi Bali khususnya dalam penanganan pandemi Covid-19.

    Menurutnya, sebagai negara tantangga sudah seharusnya saling tolong-menolong, walaupun Australia juga masih berjuang dalam menghadapi pandemi, namun saling membantu tetap menjadi kewajiban.

    Dikatakan, bantuan yang diberikan berupa Ventilator Tubs-Humidiair Standard Tub sebanyak 2400 buah, Mask-FFM-SML-Row sebanyak 1440 buah dan Mask-FFM-LGE-Row sebanyak 1460 buah.

    Baca Juga:  Penyineban Karya IBTK Tahun 2024, Pj Gubernur Bali Nuek Bagia Pula Kerti

    “Kami berharap bantuan ini dapat dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya, dan kita semua berharap pandemi ini segera berlalu, sehingga semua berjalan normal kembali dan saya harap kedepannya hubungan Bali dan Australia semakin erat bahkan lebih baik dari sebelumnya,” ungkapnya.

    Menanggapi hal tersebut, Cok Ace mengucapkan terima kasih atas bantuan dari Australia yang akan sangat bermanfaat bagi penanganan pandemi di Bali. Menurutnya, situasi kasus Covid-19 di Bali masih fluktuatif namun dengan berbagai kebijakan dan penanganan yang telah dilakukan, diharapkan kasus cepat melandai dan Bali dapat pulih kembali sehingga baik perekonomian maupun pariwisata dapat berjalan dengan normal.

    “Sekali lagi kami atas nama Pemerintah Provinsi Bali dan masyarakat Bali berterimakasih atas bantuan ini, semoga kedepannya Australia mauapun Indonesia dapat segera terbebas dari Pandemi Covid-19, dan hubungan antar kedua negara jauh lebih solid dari sebelumnya,” pungkas Cok Ace.

    Baca Juga:  Aspirasi Banteng Tabanan Soal Bacagub, Antara Koster-Giri dan Koster-Ace

    Setelah acara serah terima bantuan, selanjutnya Wagub Cok Ace bersama Konsul Australia didampingi oleh Kepala BPBD Provinsi Bali, Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Bali, Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Bali dan satuan terkait secara bersama-sama menuju Keberangkat Internasional untuk melepas keberangkatan pesawat Qantas dengan nomor penerbangan QR 108 dengan tujuan Denpasar-Darwin.

    Dalam hal ini, pemerintah Australia memulangkan warganya yang berada di Indonesia, dimana pemulangan (repatriasi) itu dilakukan melalui Bandara Internasional Ngurah Rai, Bali. Sebanyak 199 warga Australia baik yang sebelumnya tinggal di Bali maupun daerah lain mengukuti penerbangan tersebut. (jus/kb)

    Back to top button

    Berita ini dilindungi