SosialTabanan

“Jumat Berkah”, Hetty Andika Perkasa Bantu 50 Paket Sembako Kepada Warga Kurang Mampu di Tabanan

    TABANAN, Kilasbali.com – Ketua Umum Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) Nyonya Hetty Andika Perkasa melalui Persit Kartika Chandra Kirana Koordinator Cabang Korem 163/Wira Satya memberikan bantuan 50 paket Sembako kepada warga kurang mampu yang terdampak COVID-19 di wilayah Kabupaten Tabanan.

    Pemberian bantuan tersebut dikemas dalam kegiatan “Jumat Berkah”, yang berlokasi di Bedeng Rongsokan UD. Bangkit Jaya, Belakang SPBU Jalan Bypass Ir. Soekarno, Desa Banjar Anyar, Kecamatan Kediri, Tabanan, Jumat (07/08/2020)

    “Jumat Berkah”, memang sudah rutin dilaksanakan termasuk oleh Ibu-ibu Persit Kartika Chandra Kirana Koordinator Cabang Korem 163/Wira Satya.

    “Betul hari ini Ibu Hetty Andika Perkasa melalui Pengurus Persit Kartika Chandra Kirana Koordinator Cabang Korem 163/Wira Satya menggelar kegiatan “Jumat Berkah”, dan Ibu-ibu Persit ingin berbagi paket Sembako kepada sejumlah warga masyarakat kita yang terdampak COVID-19,” ujar Kapenrem Mayor Arm Ida Bagus Putu Diana Sukertia, S.S., terkait kegiatan ini.

    Baca Juga:  Peletakan Batu Pertama Pembangunan GKPB Dalung, Giri Prasta: Berbagi dengan Semua Umat

    Kapenrem juga menjelaskan bahwa ada 50 paket sembako yang dibagikan dengan setiap paket isinya berupa beras 5 kilogram, minyak goreng 1 liter, gula pasir 1 kilogram, teh celup, kopi sachet, roti biskuit, mie instan dan juga hand sanitizer sebanyak 2 botol.

    Sejumlah 50 paket Sembako yang disiapkan dapat terdistribusi dengan baik serta mendapatkan respon positif dari warga.

    Seorang warga penerima bantuan Rumaiyah menyampaikan terima kasihnya kepada Ibu Hetty Andika Perkasa dan Ibu-ibu Perit KCK Koorcab Korem 163/Wira Satya atas dukungan bantuan paket sembako tersebut.

    Baca Juga:  Ini Dia Jegeg Bagus Gianyar 2024 

    “Kami mengucapkan terima kasih atas bantuan Ibu Hetty Andika Perkasa, isteri dari Bapak Kasad,”ungkapnya.

    Senada Sahwi yang mengaku sebagai warga perantauan dari Jawa Timur yang saat ini bekerja di Bali juga menyampaikan terima kasihnya sudah mendapatkan bantuan Sembako yang memang menjadi kebutuhan mereka saat ini di tengah masih berlangsungnya Pandemi COVID-19.

    “Ini sungguh bermanfaat buat memenuhi kebutuhan harian kami, terima kasih Ibu-ibu Persit, apa yang diberikan kepada kami hari ini setidaknya dapat meringankan beban kebutuhan hidup kami,” ucapnya. (jus/kb)

    Back to top button

    Berita ini dilindungi