CeremonialTabanan

Lepas Purna Tugas, Ini Arahan Dandim Tabanan

    TABANAN, Kilasbali.com – Diawal tahun 2021 Dandim 1619/Tabanan Letkol Inf Toni Sri Hartanto melepas dua orang bintara dan satu PNS Kodim 1619/Tabanan karena telah memasuki masa pensiun.

    Pelepasan itu dilaksanakan melaui acara Corp Raport Pelepasan di Makodim 1619/Tabanan Jalan Katamso No. 2 Tabanan, Selasa (5/1/2021).

    Purna Bhakti tiga anggota tersebut yaitu Peltu I Dewa Mahayana Ramil 1619-05 / Kerambitan, Pelda I Wayan Puja Ramil 1619-08/Penebel dan PNS I Nyoman Suriati anggota Pok Tuud Kodim 1619/Tabanan.

    Dandim Tabanan menyampaikan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada anggota yang memasuki masa pensiun ini.

    Baca Juga:  Jalin Silaturahmi, Bupati Tabanan Sambut Kedatangan Pangdam IX Udayana

    “Semoga pengabdian yang telah diberikan kepada bangsa dan negara selama bertugas di TNI mendapatkan balasan yang setimpal dan diberikan kesuksesan, kesehatan dan agar terhindar dari Covid-19 dalam menjalani masa pensiun dan kembali bermasyarakat,” ungkapnya

    Dandim juga mengingatkan para pensiunan ini selalu menjaga nama baik TNI di masyarakat, serta dapat melanjutkan pengabdian di masyarakat da|am wujud yang Iain.

    “Saya harapkan juga agar tetap membantu tugas tugas aparat TNI apabila diperlukan,” pungkasnya.

    Baca Juga:  Golkar-Gerindra di Tabanan Kebagian Jatah Wakil Ketua DPRD

    Kegiatan Corp Raport diakhiri dengan pemberian tanda penghargaan, ucapan selamat dan ditutup berfoto bersama. (jus/kb)

    Back to top button

    Berita ini dilindungi