Tabanan

Lomba Menu Sehat BRSU Tabanan, Gizi Optimal untuk Generasi Milenial

    TABANAN, Kilasbali.com – Memperingati Hari Gizi Nasional ke 60, Tim Ahli Gizi BRSU Tabanan menggelar Lomba Inovasi Menu Sehat Bagi Pasien dengan tema Gizi Optimal untuk Generasi Milenial di BRSU Tabanan, Rabu (22/1/2020).

    Direktur BRSU Tabanan dr. I Nyoman Susila mengatakan, Hari Gizi Nasional di Bali dipusatkan di Tabanan.

    Menurutnya, ada tiga persoalan kesehatan yang menjadi perhatian serius pemerintah untuk kesehatan masyarakat.

    Yakni obesitas, kekurangan nutrisi mikro seperti anemia dan stunting.

    Baca Juga:  Peringatan Weton sebagai Ungkapan Rasa Syukur

    “Tema ini untuk mengajak masyarakat agar lebih peduli terhadap pemenuhan gizi utamanya 1000 hari pertama kelahiran,” katanya.

    Sementara itu, Kepala Instalasi Gizi BRSU Tabanan, Anggoro Setiawati menambahkan, selain lomba juga diadakan pameran pelayanan gizi, konsultasi gizi gratis, pemberian makanan sehat untuk pengunjung rumah sakit, hingga demo pembuatan garnis.

    “Bagi pengunjung atau penunggu pasien yang mau belajar membuat olahan untuk asupan gizi bagi pasien pasca rawat inap, bisa bertanya di poli gizi,” ungkapnya.

    Baca Juga:  172 Negara Akan Terlibat Dalam WWF Ke-10 di Bali

    Adapun salah satu produk yang dibuat dalam lomba ini yakni Es Krim Sehat untuk pasien kanker. Es Krim Sehat Taro dan Pisang atau disingkat ini terbuat dari ubi ungu, pisang dan minyak kedelai. Ketiga bahan ini dicampur dan dilumatkan menyerupai es krim. (D*/KB)

    Back to top button

    Berita ini dilindungi