PeristiwaTabanan

Tabrak Pantat Truk, Pengendara Vario Tewas

    TABANAN, Kilasbali.com – Kecelakaan yang merenggut korban jiwa kembali terjadi di Tabanan. Seorang pengendara sepeda motor Vario tewas setelah menabrak truk parkir di jalan umum jurusan Tabanan – Wongaya, Kecamatan Penebel, tepatnya di Banjar Denuma, Desa Tengkudak, Kecamatan Penebel, Tabanan, Selasa (21/7/2020) dini hari sekitar pukul 02.00 WITA.

    Berdasarkan infomasi yang behasil dihimpun, sebelum kejadian sepeda motor Honda Vario DK 2587 GAD yang dikendarai oleh I Wayan Sopian Aris Pandi (28) yang juga membonceng I Nengah Nuardika (22), yang berasal dari Banjar Denuma, Desa Tengkudak, Kecamatan Penebel, datang dari arah selatan menuju utara ke Wongaya.

    Baca Juga:  Komisi IV DPRD Tabanan Ingatkan PPDB Dipersiapkan Lebih Dini

    Pada saat itu, ada kendaraan Truk Mitsubishi DK 8663 GQ yang parkir di kiri jalan, yang memakan badan jalan. Diduga karena kondisi jalan lurus datar, korban memacu kendaraannya cukup kencang dan tidak melihat ada truk yang parkir di pinggir jalan. Akibatnya korban menabrak pantat truk yang sedang parkir di pinggir jalan.

    Akibat kejadian tersebut, pengendara sepeda motor Vario, I Wayan Sopian Aris Pandi, mengalami luka patah pada lutut kanan, kepala remuk, dan meninggal dunia di Rumah Sakit Tabanan. Sementara temannya yang dibonceng I Nengah Nuardika, mengalami sejumlah luka-luka, terasa sakit di kepala, lecet pada kaki kanan, dalam keadaan sadar di rawat di BRSU Tabanan.

    Baca Juga:  Komisi IV DPRD Tabanan Minta Pemerintah Serius Tangani Sekolah Rusak

    Kasubag Humas Polres Tabanan, Iptu I Nyoman Subagia, membenarkan telah terjadi kecelakaan yang merenggut nyawa tersebut. Menurutnya diduga pengendara sepeda motor vario kurang hati-hati yang tidak memperhatikan situasi yang ada didepannya sehingga menabrak truk yang sedang parkir di pinggir jalan.

    “Kemungkinan pengendara sepeda motor kurang hati-hati, sehingga menabrak pantat truk yang sedang parkir, dan korban mengalami luka yang serius dan meninggal dunia, sedangkan temannya dalam keadaan selamat meskipun mengalami sejumlah luka,” singkatnya. (jus/kb)

    Back to top button

    Berita ini dilindungi