Denpasar

Vaksinasi Nakes di Denpasar Capai 42 Persen

    DENPASAR, Kilasbali.com – Wakil Walikota Denpasar IGN Jaya Negara mengatakan vaksin untuk Kota Denpasar berjumlah sekitar 12.900 vial dan untuk tenaga kesehatan sekitar 12.100 vial.

    “Nah sekarang dalam perjalanan kita sudah bisa 42 persen dari pelaksanaan ini. Ya tentu harapan kita sekarang kami mendampingi pimpinan daerah agar antusias beliau mengikuti vaksin kedua,” ujarnya, Minggu (31/1/2021).

    Baca Juga:  Pemprov Bali Hadir, Bantu Tiga Krama Bangli Miliki Rumah Layak Huni

    Dirinya juga berharap kepada masyarakat yang sudah divaksin pertama agar tetap mengikuti prosedur 14 hari untuk kelancaran vaksin yang berikutnya.

    “Karena kita juga kan dikejar untuk menghabiskan vaksin yang 12 ribu ini yang baru 42 persen,” imbuhnya.

    Jaya Negara juga menjelaskan untuk ketersediaan vaksin, pihaknya tetap berkoordinasi dengan Dinas Kesehatan Provinsi Bali.

    Baca Juga:  Viral Istri Diselingkuhi Malah Jadi Tersangka di Medsos, Begini Penjelasan Kapendam Udayana dan Kabid Humas Polda Bali

    “Kalau itu tergantung koordinasi kita dengan Provinsi, karena kita dibawah Dinas Kesehatan Provinsi Bali. Nah, karena ini sekarang ketersediaannya baru 42 persen, ya kita kan menghabiskan ini dulu karena juga stok penyimpanan harus benar-benar mengikuti prosedur WHO nya,” pungkasnya.(sgt/kb)

    Back to top button

    Berita ini dilindungi