GianyarNews Update

Rampok Pet Shop, Pria Ini Kewalahan Hadapi Kasir Wanita

    GIANYAR, Kilasbali.com – Gagal merampok pet shop, Aris Tri Wibowo (43), menjadi tersangka mencolok diantara tiga pelaku pencurian yang dirilis Polsek Ubud, Kamis (30/3).

    Aksi perampokan yang dilakukannya 20 Maret 2023 di Pangosekan, Ubud, gagal lantaran kewalahan meladeni perlawanan kasir wanita.

    Dari keterangan Kapolsek Ubud, Kompol. IGN Yudistira, tersangka Aris beraksi di malam hari menjelang toko tutup. Modusnya, pelaku berpura-pura sebagai pelanggan dan mengambil dua bungkus makanan hewan.

    Setelah dipastikan toko sepi, pelaku yang masih memakai helm dengan maksud menghindari sorotan CCTV lantas menuju kasir. Saat kasir menghitung belanjaannya, pelaku lantas menodongkan pisau.

    Baca Juga:  Saksikan "Pokémon Regional League 2023-24 Indonesia Vol.3" di Bali

    Ni Made Sri Widyantari (26) kasir pet shop yang tampilannya sangat feminim itu pun tiba-tiba garang menerima ancaman pisau.

    Dengan spontan, kasir yang seorang atlet beladiri ini memegang tangan pelaku yang menggenggam pisau lanjut terlibat saling dorong hingga terjadi pergulatan di dalam toko.

    Saat bergulat pelaku pun sempat menyampaikan tujuannya dalam bahasa inggris “I just need money” meski diiyakan oleh Sri dengan ucapan “Ok, I Give you Money” namun mereka masih dalam kondisi saling cekik.

    Baca Juga:  Pilkada Gianyar, Tagel Bahas Koalisi

    Karena seorang wanita, Sri pun akhirnya terdesak hingga terdorong ke pintu dan pelaku yang mulai kelahan pun bergegas kabur ke luar toko. Namun Sri belum menyerah dan mengejar pelaku dengan teriakan maling.

    Pelaku yang berlari ke seberang jalan pun tersandung dan jatuh, hingga akhirnya sejumlah warga mengamankannya sembari memberikan hadiah sejumlah bugem mentah.

    Beberapa menit kemudian aparat Polsek Ubud tiba di lokasi dan mengamankan pelaku.

    “Pelaku serta barang bukti, malam itu langsung kita amankan ke mapolsek. Kami sangat mengapresiasi kasir wanita yang sangat berani menjadi polisi untuk dirinya,” bangga Kompol Yudistira.

    Selain Aris, dua pelaku pencurian lainnya juga diungkap jajarannya. Murtada (29) asal Bondowoso, Jatim yang ditangkap lantaran mencuri motor milik pedagang sate di Peliatan, Ubud.

    Baca Juga:  Peletakan Batu Pertama Pembangunan GKPB Dalung, Giri Prasta: Berbagi dengan Semua Umat

    Namun motor yang dicurinya malah diamankan di Mapolsek Kediri, Tabanan karena digunakan dalam aksi pencurian di wilayah tersebut.

    Terakhir Irfan Susanto (39) asal Jember buruh proyek yang mencuri bor di tempatnya bekerja di Petulu, Ubud dan sempat dipergoki rekan kerjanya. Tidak jauh-jauh, pelaku ditangkap petugas di sebuah proyek di Sayan Ubud. (ina/kb)

    Back to top button

    Berita ini dilindungi