GianyarOlahraga

Gianyar Optimis Raih 2 Emas di Tenis Meja Porprov Bali 

    GIANYAR, Kilasbali.com – Tuan rumah Gianyar tidak pasang target muluk-muluk di cabang tenis meja/pingpong dalam Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Bal XV/2022. Meski persaingan cukup ketat, Gianyar optimis meraih 2 emas.  Ketua Umum Tenis Meja Gianyar, Putu Gede Pebri meyakini itu disela pembukaan Porprov cabang  Tenis Meja di GOR Kebo Iwa, Senin (21/11).

    Pihaknya pun optimistis atas target tersebut. Sebab selama ini, pihaknya telah biasa berlaga dalam kejuaraan tingkat provinsi.  Mewujudkaa itu, pihaknya sudah persiapan sejak 2 minggu sebelumnya.

    “Kita targetkan dua medali emas. Tenis meja sangat merata di seluruh Bali. Semoga kita bisa mencapai target, dalam olahraga pasti ada yang namanya keberuntungan semoga itu milik kita,” ujar Pebri.

    Lanjutnya, kejuaraan ini berlangsung selama lima hari, dari 21-25 November 2022, dengan tujuh kategori. Yakni, Beregu Putra, Beregu Putri, Ganda Campuran, Ganda Putra, Ganda Putri, Tunggal Putra dan Tunggal Putri.

    Baca Juga:  Potong Ekor Babi Menyakiti Ternak tanpa Manfaat

    “Jumlah medali yang diperebutkan setiap kabupaten dan kota adalah 7 medali emas, 7 medali perak dan 14 medali perunggu,” ujar Pebri yang juga Ketua Komisi III DPRD Gianyar itu.

    Pada PORPROV BALI XV tahun 2022 ini, kata Pebri, ada delapan kabupaten/kota di Bali kecuali Bangli yang berpartisipasi.

    Total atlet yang berlaga sebanyak 30 atlet putra dan 27 atlet putri dengan rincian, Beregu Putra diikuti 8 Kabupaten/Kota, Beregu Putri 7 Kabupaten/Kota, Ganda Campuran 14 pasang, Ganda Putra 14 pasang, Ganda Putri 13 pasang, Tunggal Putra 30 orang dan tunggal putri 27 orang.

    Baca Juga:  Asus Perkenalkan Perangkat Komputasi Terbaru di Bali

    “Kami selaku panitia berterima kasih pada Kabupaten/Kota yang sudah mengirimkan atletnya untuk berpartisipasi dalam PORPROV XV Bali tahun 2022 ini. Kami selaku panitia kejuaraan mengucapkan terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada KONI Provinsi Bali, KONI Kabupaten Gianyar, Ketua Umum PTMSI Provinsi Bali beserta semua jajaran BNN RI maupun BNN Provinsi dan para sponsor yang sudah mendukung serta berkoordinasi dengan baik sehingga bisa berlangsungnya kejuaraan ini,” tandasnya.

    Baca Juga:  Pj Mahendra Jaya Ikuti Prosesi Nedunang Ida Bhatara Serangkaian IBTK di Pura Agung Besakih

    Selama kejuaraan berlangsung, kata Pebri selaku panitia kejuaraan akan berusaha memberikan yang terbaik. “Mari kita sama-sama sukseskan PORPROV XV Bali Tahun 2022 cabang olahraga tenis meja dengan mematuhi protokol kesehatan yang berlaku, menjaga kedamaian dan serta menjunjung tinggi sportivitas,” pungkasnya.  (ina/kb)

    Back to top button

    Berita ini dilindungi