JembranaSosial

Babinsa Tetap Ingatkan Jemaat Patuhi Prokes

    JEMBRANA, Kilasbali.com – Upaya memutus penyebaran COVID-19 secara masif, intensif dan berkelanjutan terus dilakukan oleh Babinsa Jajaran Kodim 1617/Jembrana di wilayah desa binaannya masing-masing.

    Upaya dilakukan dengan pendisiplinan protokol kesehatan atau Prokes terhadap warga untuk sadar dan mematuhi dengan melakukan pengecekan sarana cuci tangan yang telah tersedia di tempat strategis dan membantu petugas medis dalam upaya kontak tracing terhadap warga yang terkonfirmasi positif COVID-19.

    Baca Juga:  Komisi IV-Disdik Tabanan Gelar Raker Persiapan PPDB 2024

    Selain hal itu Babinsa selalu bersinergi dengan Bhabinkamtibmas dan aparat terkait melakukan pendisiplinan protokol kesehatan di tempat-tempat umum dan ibadah maupun saat warga melakukan upacara keagamaan.

    Hal tersebut dikatakan oleh Babinsa Banjar Tengah Koramil 1617-01/Negara Wayan Suarjana ketika memantau dan melakukan pendisiplinan protokol kesehatan terhadap Jemaat yang hadir dalam Ibadah Minggu di Gereja Katolik Paroki Santo Petrus yang terletak di Jalan Wibisana Lingkungan Tinyeb, Kelurahan Banjar Tengah, Negara, Jembrana, Minggu (09/05/2021)

    Baca Juga:  Komisi IX DPR RI Kunker ke RSUD Tabanan, Tampung Aspirasi Bidang Kesehatan

    Sertu Wayan Suarjana mengatakan dirinya bersama Bhabinkamtibmas serta aparat terkait selalu bersinergi terus berupaya terus memutus penyebaran COVID-19 di desa binaannya. Upaya dilakukan secara aktif dengan terus mengingatkan warga untuk mematuhi protokol kesehatan.

    “Setiap harinya tanpa mengenal libur kami akan selalu hadir di tengah-tengah warga untuk selalu mengingatkan pada mereka betapa pentingnya mematuhi Prokes,” ucapnya.

    Lebih lanjut Sertu Wayan Suarjana juga menuturkan pendisiplinan Prokes juga dilakukan pada saat adanya upacara keagamaan persembahyangan di tempat ibadah masing-masing maupun kegiatan lain yang memungkinkan terjadinya kerumunan warga. Hal tersebut guna mencegah munculnya kluster baru dari penyebaran COVID-19.

    Baca Juga:  Tokoh Masyarakat Pastikan Bali Aman Jelang World Water Forum ke-10

    “Hari ini kita memberikan himbauan kepada warga yang akan melaksanakan Ibadah Minggu dengan harapan warga bisa melaksanakan ibadah dengan khidmat dan terhindar dari COVID-19,” tutup Sertu Suarjana. (jus/kb)

    Back to top button